Battle Hydrating Serum - SNP Prep Peptaronic Serum VS L'Oreal Revitalift Hyaluronic Acid Serum

Halo! Kali ini aku mau battle dua hydrating serum yang cukup hits, yaitu SNP Prep Peptaronic Serum VS L'Oreal Revitalift Hyaluronic Acid Serum! Keduanya masing-masing punya kelebihan dan kekurangan sendiri-sendiri, dan semoga battle review ini bisa membantu kamu untuk menentukan produk mana yang sesuai dengan value kamu.

Anyway, untuk full in-depth review keduanya kamu bisa baca juga di blog aku.

Review SNP Prep Peptaronic Serum

L'Oreal Revitalift Hyaluronic Acid Serum

Sebagai disclaimer, kulit aku sendiri tipenya normal to dry dengan skin concern dryness, dullness, dan uneven skin textures. Hasil penggunaan keduanya juga mungkin akan berbeda di jenis kulit yang berbeda pula. So, without further ado, let's battle those two serums!

Battle Hydrating Serum
SNP Prep Peptaronic Serum VS L'Oreal Revitalift Hyaluronic Acid Serum

Packaging

Kedua produk ini punya desain yang sangat berbeda. SNP Prep Peptaronic Serum dikemas dalam botol plastik berukuran cukup besar dengan netto 220 ml, sementara L'Oreal Revitalift Hyaluronic Acid Serum packagingnya berupa botol kaca yang ukurannya lebih kecil dengan netto 30ml.

Menurut aku, packaging dari SNP Prep Peptaronic Serum ini lebih aman dari risiko pecah, namun ukurannya yang cukup besar membuatnya jadi lebih bulky dan nggak terlalu travel friendly.

Sedangkan packaging dari  L'Oreal Revitalift Hyaluronic Acid Serum yang berupa kaca ini lebih rawan pecah, tetapi ukurannya lebih mungil dan lebih travel friendly. Kemasan botol kaca juga setahu aku lebih eco friendly dibandingkan plastik.

Ingredients

Oke, aku bahas key ingredients dari kedua produk ini ya. Dua-duanya sama-sama menggunakan Hyaluronic Acid sebagai main ingredientsnya. Namun yang membedakannya adalah SNP Prep Peptaronic Serum mengandung 5 jenis Hyaluronic Acid, sementara L'Oreal Revitalift Hyaluronic Acid Serum hanya 2 jenis saja.

Lebih lengkapnya, berikut kandungan dari SNP Prep Peptaronic Serum: Sodium Hyaluronate, Sodium Hyaluronate Crosspolymer, Hydrolyzed Hyaluronic Acid, Hyaluronic Acid, Hydrolyzed Sodium Hyaluronate. Ada juga kandungan 6 jenis Peptide yang melengkapinya.

Sedangkan  L'Oreal Revitalift Hyaluronic Acid Serum mengandung Sodium Hyaluronate & Sodium Acetylated Hyaluronate (Micro & Macro Hyaluronic Acid.

Texture & Fragrance

Tekstur kedua produk ini juga cukup berbeda. SNP teksturnya lebih kental dan rich, sementara yang L'Oreal cenderung lebih encer dan watery. Kalau diperhatikan dari ingredient list keduanya, SNP masih mengandung fragrance, sementara  L'Oreal tidak mengandung fragrance.

Seri Prep dari SNP ini menurut aku wanginya lebih kuat dibandingkan yang seri Lab (lini skincare yang lebih premium dari SNP). Aromanya sendiri berupa flowery notes yang agak soapy.

Kalau L'Oreal karena nggak mengandung artificial fragrance emang nggak ada wanginya sama sekali dan mirip-mirip seperti air aja.

Verdict

Menurut aku, kelebihan lain dari SNP Prep Peptaronic Serum ini adalah aftermathnya. Meski teksturnya lebih kental dibandingkan L'Oreal Revitalift Hyaluronic Acid Serum, setelah penggunaannya nggak terasa lengket atau tacky yang berlebihan. Memang setelah diaplikasikan terasa agak lengket tapi setelah produknya benar-benar meresap rasanya sama sekali nggak lengket.

Selain itu, serum ini juga bisa digunakan untuk anggota tubuh lainnya alias head to toe. Aku sendiri lebih sering menggunakannya sebagai body serum dibandingkan face serum, mengingat isinya sendiri juga banyak (220 ml) dan cukup longlasting. Biasanya aku menggunakan serum ini sebelum mencukur bulu kaki dan tangan untuk membantu menghidrasi kulit dan mencegah iritasi.

Nah, kalau L'Oreal Revitalift Hyaluronic Acid Serum ini meskipun teksturnya lebih watery, aftermathnya lengket banget. Rasanya tuh lebih kayak oily dan lengket di kulit. Karena aku sendiri lebih prefer lighter aftermath, jujur aku agak kurang nyaman dengan sensasi lengketnya ini.

Akan tetapi, keduanya sama-sama does a good job dalam menghidrasi kulit. Kelembapannya bertahan cukup lama, cukup dari jangka waktu morning to night skincare routine aku.

So, here's the conclusion:

SNP Prep Peptaronic Serum
(+) Isi lebih banyak
(+) Multifungsi
(+) Mengandung 5 jenis Hyaluronic Acid
(+) Tidak lengket
(-) Harga sedikit lebih mahal (Rp160.000)
(-) Mengandung Fragrance
(-) Packaging tidak terlalu travel friendly

L'Oreal Revitalift Hyaluronic Acid Serum
(+) Harga sedikit lebih murah (Rp150.000)
(+) Tidak mengandung Fragrance
(+) Kemasan mungil
(-) Rawan pecah
(-) Hanya mengandung 2 jenis Hyaluronic Acid
(-) Aftermath yang lengket dan kurang nyaman

Nah, semoga bisa membantu kamu untuk menentukan pilihan hydrating serum di antara kedua produk ini, ya!



4 komentar

  1. wow yang SNP aku kira tuh toner, serum ya? gede banget ya ukurannya wkwkk

    ReplyDelete
  2. Aku udah pernah sih nyoba yang SNP, sekarang lebih penasaran yang L'oreal

    ReplyDelete
  3. masih eyeing keduanya! dulu bingung kenapa serum peptaronic kemasannya gede bangettt, kukira itu toner. yang loreal soon aku pengen nyoba banget!

    ReplyDelete
  4. Jadi pengen coba yg snp karna isinya yg banyak dan multifungsi juga.

    ReplyDelete

Hello beautiful! Thanks for visiting my blog.
Komentar dari kamu akan membuat aku lebih semangat lagi untuk ngeblog.
Oh iya, tolong untuk tidak meninggalkan link hidup ya :)