[REVIEW] Avoskin Miraculous Retinol Toner, The Anti-Aging Essentials

Retinol beberapa tahun belakangan ini lagi jadi primadona ingredient skincare, ya nggak sih? Hampir semua beauty brand lokal punya produk Retinol. Mungkin untuk mereka yang punya kulit sensitif akan lebih prefer ingredient yang lebih mild seperti Bakuchiol ya, tapi Retinol masih tetap jadi 'senjata' anti-aging favorit banyak beauty enthusiast.

Salah satu brand lokal kecintaan aku, Avoskin, juga turut serta dalam retinol hype ini. Sebelumnya aku udah pernah coba Ultra Brightening Cream dari Avoskin yang juga mengandung Retinol & Alpha Arbutin dan puas banget dengan hasilnya, tapi bagaimana dengan lini Miraculous Retinol dari Avoskin?

Baca Juga: Review Ultra Brightening Cream Avoskin New Formula

Seperti seri Miraculous Refining yang key ingredients utamanya adalah AHA BHA PHA, seri Miraculous Retinol ini juga terdiri dari dua produk yakni toner dan serum. Yang sekarang bakal aku review adalah Avoskin Miraculous Retinol Toner.

Concern utama dari produk ini adalah anti aging treatment, dilihat dari product knowledge dan juga key ingredientnya. Seperti apa review dan hasil pemakaian Avoskin Miraculous Retinol Toner? Baca di bawah ini, ya.

Review Avoskin Miraculous Retinol Toner

Packaging

 

Avoskin Miraculous Retinol Toner hadir dikemas dalam box berukuran sedang warna cokelat tua. Di boxnya ini tertulis product information yang lengkap, mulai dari manfaat produk, product knowledge, cara penggunaan dalam bahasa Inggris & Indonesia, dan ingredient list.

Produk ini memiliki PAO 12 bulan, packagingnya recyclable, dan sudah ada logo PETA yang mengindikasikan bahwa produk ini tidak diujicobakan pada hewan.

Dari pertama lihat juga udah kelihatan kalau Avoskin Miraculous Retinol Toner ini punya packaging yang sama persis dengan Miraculous Refining Toner yang sebelumnya sudah pernah aku review di blog. Keduanya sama persis dengan ukuran 100ml dan warna amber brown yang sama. Kalau aku sejajarkan keduanya memang nggak ada bedanya kecuali tulisan yang tertera di badan botolnya. Jadi jangan sampai salah beli, teliti terlebih dahulu ya.

Baca Juga: Review Avoskin Miraculous Refining Toner

Ingredients

Avoskin Miraculous Retinol Toner Ingredient List - Water, Propylene Glycol, Niacinamide, Glycerin, Polysorbate 20, Phenoxyethanol, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, Polyglyceryl-2 Stearate, Caprylic/​Capric Triglyceride, Glyceryl Stearate, Stearyl Alcohol, Camellia Sinensis (Green Tea) Leaf Extract, Methyl Methacrylate Crosspolymer, Polyglutamic Acid, Tetrasodium EDTA, Retinol, Hydrogenated Lecithin, Ethylhexylglycerin, Cholesterol, Xanthan Gum, Tocopheryl Acetate, Rubus Idaeus (Raspberry) Fruit Extract, BHT, Punica Granatum (Pomegranate) Fruit Extract, Butylene Glycol, Phaseolus Radiatus Seed Extract, BHA, Avena Sativa (Oat) Meal Extract, Palmitoyl Hexapeptide-12

Menurut Skincarisma Ingredient Analyzer, produk ini sangat cocok untuk kulit kering karena memiliki bahan-bahan yang dapat melembapkan kulit dengan baik. Aku cek juga menggunakan aplikasi Skin Bliss, Avoskin Miraculous Retinol Toner bekerja dengan baik meningkatkan elastisitas kulit, menyamarkan garis-garis halus, dan memperbaiki kulit yang kusam.

Bahan utama dari Avoskin Miraculous Retinol Toner adalah 1% Actosome Retinol yang cocok untuk kulit sensitif sekalipun karena terdiri dari 0,003% active retinol dan 0,1% Hexapeptide.

Dikutip dari SpecialChem, Actosome Retinol Palmitate dapat merangsang biosintesis kolagen dan elastin dalam kulit serta bersifat anti inflamasi. Bahan ini memiliki kemampuan menyebarkan air dan stabilisasi yang baik.


Berdasarkan informasi yang aku peroleh dari website resmi Avoskin, Actosome retinol bekerja lebih maksimal hingga 15% dibandingkan retinol khas pada liposome dan memiliki triple protection system yang sehingga menjadi jenis retinol yang paling stabil diantara yang lain.

Jika retinol biasa memiliki efek samping kulit kering atau sensasi tingling, risiko ini lebih rendah sekitar 50% jika menggunakan actosome retinol. Tak hanya itu, penyerapannya pun lebih maksimal hingga 20%.

Selain itu produk ini juga mengandung Raspberry Extract yang terbukti dapat melindungi kulit dari kehilangan air sehingga dapat mempertahankan kelembapannya dengan lebih baik. Buah ini mengandung antioksidan, vitamin C, beta-karoten, glutathione, quercetin, dan vitamin E. Rubus Idaeus atau raspberry merah ini membantu menghambat enzim pada kulit yang menyebabkan tanda-tanda perubahan warna dan hilangnya kekecangan kulit.

Baca Juga: Review Avoskin Intensive Nourishing Eye Cream

Texture & Fragrance

Toner ini punya tekstur yang runny, tapi nggak encer banget. Kalau kamu aplikasikan pakai kapas pasti akan kerasa kalau toner ini bukan watery toner yang cair kayak air. Kabar baiknya, Avoskin Miraculous Retinol Toner nggak mengandung artificial fragrance dan color, lho.

Jika produk Miraculous Refining Toner punya aroma yang 'aneh' bagi sebagian orang (aku mendeskripsikannya seperti wangi antiseptik atau hansaplast gitu, aneh kan?), Avoskin Miraculous Retinol Toner ini ngga ada aromanya. Memang kalau aku cium ada sedikiiiiiit fruity notes yang sangat-sangat-sangat subtle. Sepertinya Avoskin take into consideration soal funny smell ini.

Setelah diaplikasikan ke kulit, nggak butuh waktu lama untuk menyerap dan kulit pun siap dipakaikan produk skincare selanjutnya. Aku suggest kamu untuk menggunakan hydrating toner lagi setelah menggunakan Avoskin Miraculous Retinol Toner jika memang kulit kamu extra dry. Jangan lupa juga pakai moisturizer ya setelahnya.

Menurut cara pemakaian yang tertera di boxnya, Avoskin Miraculous Retinol Toner ini sebaiknya digunakan pada malam hari saja karena retinol memang cenderung membuat kulit lebih photo-sensitive. Meskipun begitu, produk ini bisa dipakai setiap hari dan jangan lupa pakai sunscreen di pagi harinya. Kalau ada tanda iritasi atau ketidakcocokan, coba ubah frekuensi pemakaiannya, karena mungkin aja kalau dipakai setiap hari agak too much untuk kulit kamu.

Verdict

Kalian bisa lihat hasil pemakaian dari Avoskin Miraculous Retinol Toner ini selama kurleb 2 minggu dari foto di atas. Yang aku rasakan memang tekstur kulit jadi lebih baik dan kulit jadi terlihat glowing juga!

Sepengalaman aku, Avoskin Miraculous Retinol Toner memang nggak membuat kulit kering dan malah jadi lembap di pagi harinya. Pokoknya coba kamu pakai di malam hari dan lihat pagi harinya kulit langsung glowing seketika.

Hasilnya mirip dengan Ultra Brightening Cream yang pernah aku pakai sebelumnya, tapi kalau dikombinasikan keduanya aku nggak saranin ya karena bisa aja persentase retinolnya terlalu tinggi untuk kulit kamu. Kalau kamu punya keduanya, bisa diakalin dengan dipakai selang-seling tiap harinya.

Overall, Avoskin Miraculous Retinol Toner ini memberikan hasil yang bagus. Meski mengandung bahan yang agak tricky untuk kulit sensitif dan kering seperti kulit aku, Avoskin Miraculous Retinol Toner bekerja dengan baik memperbaiki tekstur kulit sekaligus menjaga kelembapannya. Jadi mupeng pengen beli serumnya juga, kan??

Kalian sudah pernah coba seri Miraculous Retinol dari Avoskin? Share pengalaman kalian di kolom komentar di bawah, ya.

Get to know more about Avoskin

Score: 10/10 ! ♥
Where to Buy? Avostore, Official Avostore Shopee, any cosmetic store
Price: IDR 149.000




This is a sponsored post. Avoskin send me the product to test and review and what i wrote is my honest review based on my personal experience

0 komentar

Hello beautiful! Thanks for visiting my blog.
Komentar dari kamu akan membuat aku lebih semangat lagi untuk ngeblog.
Oh iya, tolong untuk tidak meninggalkan link hidup ya :)