[REVIEW] iUNIK Vitamin Hyaluronic Acid Vitalizing Toner & Propolis Vitamin Synergy Serum
Aku pernah ikut semacam webinar gitu dengan narasumber dokter kulit. Disebutkan kalau jenis kulit kita tuh sebenernya nggak bisa saklek satu jenis doang selamanya, tapi bisa juga berubah-ubah sesuai dengan keadaan. Ternyata hal ini aku alamin sendiri. Beberapa bulan ini kondisi kulit aku tuh berubah, dari yang tadinya normal to dry jadi agak sensitif dan kering banget. Apakah ini pengaruh cuaca, hormon, atau yang lainnya?
Well, sebenernya banyak faktor yang bisa berpengaruh sama perubahan jenis kulit aku ini. Jalan satu-satunya ya switch skincare routine aku. Kalau biasanya fokus sama melembapkan doang, sekarang mesti ekstra pilih skincare yang emang buat kulit sensitif. Sekarang kulit aku kasar teksturnya dan ada kemerahan dikit-dikit.
Terus sempet kemarin tuh jerawatan lamaaa banget. Biasanya sih aku jarang jerawatan lama, paling lama juga 3-4 hari. Tapi kemarin tuh jerawatnya betah banget nongkrong sampe ada kali 2 minggu lebih, dan setelah hilang noda bekas jerawatnya ikutan gak ilang-ilang! Huhuhu sedih.
By the way, sekarang aku lagi coba skincare yang memang diformulasikan untuk kulit kering dan sensitif. Di skincare routineku aku pakai 2 produk dari iUNIK Korea yaitu Vitamin Hyaluronic Acid Vitalizing Toner dan Propolis Vitamin Synergy Serum. Untuk melihat hasilnya apakah signifikan atau tidak, kedua produk ini aku pakai bersamaan dengan facial wash dan moisturizer tanpa bahan aktif tertentu.
Kedua produk ini dikirimkan dari Ponny Beaute, salah satu dari Indonesian beauty e-commerce. Thank you very much!
iUNIK sendiri adalah brand dari Korea Selatan yang diformulasikan dengan bahan-bahan natural yang hipoalergenik serta memiliki EWG Rating yang baik. Ini adalah pertama kalinya aku mencoba produk dari iUNIK. Seperti apa reviewnya? Langsung baca di bawah ini, ya.
Review iUNIK Vitamin Hyaluronic Acid Vitalizing Toner & Propolis Vitamin Synergy Serum
Packaging
Seperti biasa kita bahas dari packagingnya dulu, satu-satu ya. Color image dari kedua produk ini adalah putih dengan aksen oranye. Pertama untuk iUNIK Vitamin Hyaluronic Acid Vitalizing Toner, ini dikemas dalam botol berukuran cukup besar dengan netto 200ml. Pada saat pertama datang, tonernya ini nggak ada boxnya dan hanya disegel menggunakan plastik biasa.
Di bagian belakang botolnya bisa dilihat ada product information seputar cara pemakaian, product knowledge, dan ingredient list. Menurut aku meski materialnya terbuat dari plastik, iUNIK Vitamin Hyaluronic Acid Vitalizing Toner ini botolnya cukup tebal dan kokoh, serta tutupnya juga cukup safety dan rapat.
Next untuk iUNIK Propolis Vitamin Synergy Serum, serumnya ini dikemas dalam box berukuran sedang. Nettonya adalah 50ml, dan cukup besar untuk produk serum jika dibandingkan dengan produk sejenis. Di boxnya ini tercantum ingredient list dalam dua bahasa, Korea dan Inggris. Sementara di sisi lainnya ada product information tapi semuanya tertulis dalam huruf Hangul.
Tapi karena iUNIK sudah resmi masuk Indonesia dan sudah terdaftar di BPOM juga, ada stiker kecil bertuliskan cara penggunaan dalam bahasa Indonesia dan QR Codes untuk mengecek nomer POM-nya. Oh iya, iUNIK ini resmi didistribusikan oleh Ponny Beaute ya, jadi kalau kalian mau beli produk iUNIK yang memang resmi ijin edarnya serta original dan legal, bisa langsung beli di Ponny Beaute.
Satu lagi, di bagian atas boxnya ada stiker hologram yang menandakan keaslian produk ini. Kalian bisa cek keasliannya melalui aplikasi HiddenTag. Setahu aku memang ada beberapa brand Korea yang juga menggunakan stiker hologram semacam ini sehingga memudahkan kita untuk mengecek keaslian produk.
Untuk kemasannya, iUNIK Propolis Vitamin Synergy Serum ini dikemas dalam botol kaca berukuran cukup besar ya, dengan pipet di ujungnya. Lagi-lagi di botolnya ini juga semua product informationnya dalam bahasa Korea. Les bahasa Korea aja dulu apa kita biar nanti nonton drakor kaga usah pake subtitle?
Kedua produk ini punya masa period after opening selama 12 bulan saja. Selain itu packagingnya juga bisa didaur ulang.
Ingredient List
iUNIK Vitamin Hyaluronic Acid Vitalizing Toner Ingredient List - Sodium Hyaluronate, Water, Hippophae Rhamnoides Fruit Extract,Glycerin, Butylene Glycol, Niacinamide, Trehalose, 1,2-Hexanediol, Caprylyl Glycol, Thuja Orientalis Leaf Extract, Zanthoxylum Schinifolium Leaf Extract, Polygonum Cuspidatum Root Extract, Ethylhexylglycerin, Hydroxyethylcellulose, Pentylene Glycol, Aspalathus Linearis Extract, Glycyrrhiza Glabra (Licorice) Root Extract, Commiphora Myrrha Resin Extract, Perilla Frutescens Leaf Extract, Yucca Schidigera Root Extract.
Mengutip dari Skincarisma Ingredient Analyzer, sesuai dengan klaimnya memang bahan-bahan yang terkandung di dalam iUNIK Vitamin Hyaluronic Acid Vitalizing Toner memang memiliki EWG Rating yang baik, angkanya ada di 90%. Produk ini cocok untuk kulit kering karena bahan-bahannya cenderung melembapkan, selain itu juga ada Licorice Root Extract yang dapat mempercepat proses penyembuhan jerawat serta mencerahkan. Kandungan Niacinamide-nya juga kalau dilihat dari urutan ingredientsnya cukup tinggi karena berada di urutan teratas.
Berdasarkan product knowledgenya, iUNIK Vitamin Hyaluronic Acid Vitalizing Toner mengandung 45% Hyaluronic Acid dan juga 5% Hippophae Rhamnoides Fruit Extract. Dikutip dari website Paula's Choice, Hippophae Rhamnoides Fruit adalah nama ilmiah dari Sea Buckthorn. Sea Buckthorn termasuk ke dalam keluarga berry dan merupakan sumber vitamin C yang baik. Nggak cuma vitamin C, Sea Buckthorn juga mengandung vitamin B, vitamin E, Lycopene, Fitosterol, dan banyak senyawa Fenolik lainnya yang merupakan antioksidan.
Ekstrak buah ini memiliki kemampuan untuk menstabilkan unsur-unsur di kulit yang biasanya terurai dengan adanya Peroksida dan radikal bebas. Sama dengan keluarga berry lainnya, Hippophae Rhamnoides Fruit Extract memiliki efek menenangkan di kulit sehingga cocok untuk kulit sensitif.
Setahu aku, kulit kering itu selain membutuhkan kelembapan, juga sebaiknya mendapatkan cukup antioksidan untuk melawan tanda-tanda penuaan dini. Dibandingkan kulit berminyak yang cenderung lebih tebal, kulit kering itu tipis dan sangat mudah untuk muncul penuaan dini seperti keriput atau garis halus jika tidak dirawat dengan baik.
iUNIK Propolis Vitamin Synergy Serum Ingredient List - Propolis Extract, Hippophae Rhamnoides (Sea Buckthorn) Fruit Extract, Water, Butylene Glycol, Glycerin, Methylpropanediol, Niacinamide, Dipropylene Glycol, 1,2-Hexanediol, Rosa Damascena (Rose) Flower Water, Sodium Hyaluronate, Betaine, Glycosyl Trehalose, Honey Extract, Beta-Glucan, Hydrogenated Starch Hydrolysate, Allantoin, Carbomer, Arginine, Hydroxyethylcellulose, Adenosine, Dipotassium Glycyrrhizate, Pentylene Glycol, Citrus Aurantium Bergamia (Bergamot) Fruit Oil, Centella Asiatica (Gotu Kola) Extract, Portulaca Oleracea (Green Purslane) Extract, Hamamelis Virginiana (Witch Hazel) Extract, Punica Granatum (Pomegranate) Extract, Ficus Carica (Fig) Fruit Extract, Morus Alba (White Mulberry) Fruit Extract, Ginkgo Biloba (Maidenhair Tree) Nut Extract, Caprylyl Glycol
Lebih mantap lagi, iUNIK Propolis Vitamin Synergy Serum punya EWG Rating 100% gengs! Keren banget. Sama dengan produk tonernya, serumnya ini bebas alkohol, paraben, sulfate, silicone, allergen, dan termasuk dalam kategori fungal acne safe.
Serum ini cocok untuk semua jenis kulit, dari dry skin, oily skin, acne skin, sampai sensitive skin. Ada Niacinamide yang berfungsi sebagai anti aging dan brightening, Adenosine yang dapat menenangkan dan melindungi kulit, dan Centella Asiatica yang mempercepat proses penyembuhan luka misalnya bekas jerawat pada kulit. Kayaknya sih udah paket komplit banget ya.
Tertulis juga di packagingnya, iUNIK Propolis Vitamin Synergy Serum ini mengandung 70% Propolis Extract. Sama seperti tonernya, ada juga kandungan 12% Hippophae Rhamnoides Fruit Extract.
Mengutip dari Byrdie, propolis adalah zat yang menyerupai resin dan berupa kombinasi getah pohon dan lilin lebah. Propolis diproduksi secara alamiah oleh lebah untuk mengisi celah-celah di sarang lebah untuk perlindungan. Bisa dibilang propolis ini adalah kandungan yang multifunctional. Manfaatnya untuk kulit adalah sebagai antibakteri dan anti jamur karena kaya akan Flavonoid, bekerja meregenerasi kulit untuk menghaluskan teksturnya, melembapkan, mempercepat proses pemulihan kulit, memerangi radikal bebas dengan antiosidannya, serta mengontrol produksi minyak.
Selain itu, propolis juga bermanfaat untuk mencegah jerawat. Penyebab jerawat adalah bakteri dan mikroba yang tumbuh di pori-pori kulit. Sifat antibakterial dari propolis bermanfaat untuk melawan bakteri tersebut.
Texture & Fragrance
Karena termasuk hydrating toner, tekstur dari iUNIK Vitamin Hyaluronic Acid Vitalizing Toner ini cukup kental. Biarpun tertulis cara pemakaiannya dituangkan ke kapas baru diusapkan, aku lebih suka langsung dituang ke telapak tangan terus ditepuk-tepuk ke wajah.
Sedangkan tekstur dari iUNIK Propolis Vitamin Synergy Serum kurang lebih sama kentalnya dan keduanya sama-sama berwarna bening tapi agak kekuningan gitu deh. Bisa dilihat dari botolnya.
Keduanya nggak mengandung artificial fragrance, but i can definitely smell very subtle floral notes, with a hint of acidity. Aku suka banget produk skincare tanpa fragrance kayak gini karena selain ramah untuk kulit sensitif, nggak nabrak-nabrak wanginya sama produk lain yang ujung-ujungnya bikin pusing.
Verdict
Setelah pemakaian kurang lebih selama 2 minggu, kulit aku jadi terasa lebih soft dan supple. Those product really does a good job on hydrating my skin karena aku bisa rasakan tekstur kulit aku jadi lebih halus dan lebih baik dibanding sebelumnya yang terasa kasar karena kering.
Untuk efek mencerahkannya, aku rasakan kulit aku bukan yang skintonenya naik gitu, tapi ya lebih cerah karena nggak kusam kering itu tadi.
I will recommend dua produk ini untuk kamu yang punya kulit kering dan juga sensitif, karena selain gentle di kulit, iUNIK Vitamin Hyaluronic Acid Vitalizing Toner & Propolis Vitamin Synergy Serum ini juga rich banget and packed with nutritions needed by your skin.
Sepemakaian aku, keduanya akan cocok kalau dipakai bersamaan dengan moisturizer yang light ya, misalnya yang teksturnya gel cream gitu. Oh iya, aku menemukan satu lagi yang unik, iUNIK Vitamin Hyaluronic Acid Vitalizing Toner & Propolis Vitamin Synergy Serum ini sesaat setelah diaplikasikan jadi emulsifying di kulit, alias kelihatannya jadi warna putih-putih gitu tapi lama-lama juga meresap ke kulit. Kalau dilihat dari ingredient listnya sih emang tonernya mengandung oil jadi gak heran kalau emulsifying apalagi aku pakainya dalam kondisi kulit basah habis dicuci terlebih dahulu.
Overall, aku puas banget dengan performa iUNIK Vitamin Hyaluronic Acid Vitalizing Toner & Propolis Vitamin Synergy Serum. Kayanya bakal aku pakai dalam waktu yang cukup lama sampai kulit aku bener-bener baik lagi dari kondisi yang agak 'mengenaskan'. Kalian sudah pernah coba juga produk dari iUNIK? Komen di bawah, ya.
5 komentar
Aku pernah cobain dua varian serum iunik dan syukurnya cocok! Mana botolnya gede pula, isinya banyak dan harganya nggak mahal. Bagus! #kbbvmember
ReplyDeleteBelum pernah coba dari brand iunik nih. Botol serumnya besar juga ya, biasa lihat yang imut-imut. 😁 Si toner bakal berat gak ya buat yg oily?
ReplyDeleteYg serum propolisnya hits bgt tuh di twitter, pantes aja hits yaa soalnya ingredientsnya oke #kbbvmember
ReplyDeleteBotol tonernya lumayan gede juga ya, si serum kandungan propolisnya bikin penasaran
ReplyDelete#kbbvmember
aku sedih cuma nyobain serumnya 6 hari doank wkwkk saking kecilnya, pengen yg botol gede atuhlah :)
ReplyDeleteHello beautiful! Thanks for visiting my blog.
Komentar dari kamu akan membuat aku lebih semangat lagi untuk ngeblog.
Oh iya, tolong untuk tidak meninggalkan link hidup ya :)