Ada yang masih rajin minum multivitamin setiap hari?
Kalau aku jujur aja udah jarang hehehe. Multivitamin buat dewasa itu ribet, yang tersedia di minimarket atau di apotik itu biasanya yang berbentuk tablet atau kaplet yang harus diminum bersama dengan air. Padahal minum multivitamin itu juga penting lho biarpun kelihatannya remeh, karena multivitamin bisa membantu tubuh kita mendapatkan asupan vitamin dengan dosis yang telah disesuaikan dengan kebutuhan vitamin harian kita.
Nah, beberapa minggu kemarin aku diundang untuk hadir ke acara Youvit Media & Blogger Gathering bersama teman-teman dari Bandung Beauty Blogger dan juga teman-teman dari Media.
Youvit adalah produk multivitamin yang unik karena berbentuk seperti permen gummy yang mudah dan praktis dikonsumsi. Kebetulan aku sendiri juga terkadang menulis tentang makanan dan minuman yang dapat menunjang hidup sehat di blog, kalian bisa cek postingan-postingan tersebut di label Healthy Lifestyle, ya!
Acara tersebut mengambil tempat di Koffie De Paviljoen, tepatnya di Hotel De Paviljoen Bandung, Jl. RE Martadinata. Koffie ini adalah coffee shop, sehingga tempatnya cozy sekali dan penyampaian materi event pun berlangsung seperti diskusi santai saja.
Acara dibuka dengan small talks mengenai makanan sehat bersama kak Rachel Olsen, nutritionist dari Youvit.
Menurut kak Rachel, kalori yang terkandung dalam makanan harus diperhatikan. Ternyata kebutuhan kalori untuk masing-masing orang berbeda-beda, lho! Kebutuhan kalori itu tergantung dari tinggi badan, berat badan, umur, jenis kelamin dan juga tipe aktifitas yang kita jalani. Apabila aktifitas sehari-hari kita tidak terlalu berat, misalnya hanya duduk saja depan komputer atau laptop, kebutuhan kalori kita akan berbeda dengan orang yang aktifitasnya lebih berat, misalnya atlit angkat besi atau pekerja lapangan. Tentu saja kebutuhan kalori untuk perempuan dan laki-laki juga berbeda, jadi tidak bisa disamaratakan :)
Kalau ngomongin makanan sehat, apa sih yang ada di pikiran kalian? Kalau aku sendiri sih jujur bayanginnnya oatmeal, kale, smoothie bowl, pokoknya makanan yang kebule-bulean gitu deh #KorbanPinterest. Tapi ternyata makanan tradisional Indonesia juga banyak yang sehat lho! Sebagai contoh, kak Rachel mengambil makanan tradisional Bandung seperti Lalapan, Karedok, Pepes Ikan Mas, dan Sayur Asem!
Sayur Asem adalah makanan tradisional sunda yang terbuat dari sayur-sayuran. Kira-kira apa saja sih sayuran yang ada pada Sayur Asem? Yup, ada jagung manis, melinjo, kacang panjang, labu siam, daun melinjo, dan kacang tanah. Sayur-sayuran tersebut mengandung berbagai macam vitamin, kalsium,dan juga zat besi. Ternyata makanan tradisional itu sehat, ya!
Makan buah dan sayur tentu adalah salah satu cara kita supaya tetap sehat, tapi tahukah kamu bahwa makan sayur setiap hari bukan jaminan sehat?
Ternyata penyerapan vitamin dan mineral yang terkandung dalam sayur-sayuran tergantung pada kondisi kesehatan sistem pencernaan kita. Selain itu kadar vitamin dan mineral dalam sayur dapat berkurang apabila sayur disimpan terlalu lama dan terlalu lama terpapar sinar matahari.
Lalu bagaimana solusinya?
Kamu bisa mengkonsumsi multivitamin untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral harian tubuh kamu. Salah satu pilihan multivitamin harian adalah Youvit, multivitamin berupa permen gummy yang mudah dikonsumsi, praktis, dan rasanya enak!
Youvit mengandung 10 vitamin dan 2 mineral yang seimbang untuk tubuh seperti Vitamin A, B3, B5, B6, B7, B9, B12, C, D3, E, Selenium, dan Iodium. Dosisnya tentu sudah disesuaikan dengan kebutuhan harian. Satu bungkus Youvit isinya 7 gummy, yang bisa kamu konsumsi #1GummySetiapHari untuk 1 minggu.
Meskipun rasanya manis, Youvit aman dikonsumi oleh penderita Diabetes karena kandungan gulanya hanya 2gr saja per porsinya. Tetapi untuk penderita kronis disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu, ya.
Youvit sendiri juga berkontribusi untuk membangun Indonesia yang lebih sehat. Dengan program VitsForKids, Youvit telah menyumbangkan 10.000 multivitamin untuk anak-anak kurang mampu di Lombok, NTB melalui yayasan peduli anak. Untuk satu sachet Youvit yang kamu beli, akan ada tambahan donasi vitamin untuk anak-anak kurang mampu lainnya. Yuk kita tambah sehat sambil berdonasi!
A post shared by YOUVIT (@youvitforlife) on
Nah,selain multivitamin untuk dewasa, Youvit juga punya multivitamin untuk anak-anak. Youvit khusus untuk anak-anak ini didesign sangat eye catching dengan bentuk karakter dan tiga pilihan rasa. Youvit untuk anak juga mengandung vitamin-vitamin yang dapat membantu tumbuh kembang anak seperti Asam Folat dan Niasin.
Setelah materi event selesai disampaikan, tiba waktunya games. Games kali ini adalah menebak nama buah, peserta diharuskan menutup mata dan memakan buah yang sudah disediakan kemudian menebak namanya. Seru banget dan kocak!
Buah-buah yang disediakan juga tidak hanya buah-buahan impor seperti kiwi dan buah naga, ada juga buah lokal seperti sawo dan belimbing. Jadi untuk sehat tidak melulu harus buah impor, buah lokal juga banyak kok yang bisa kamu konsumsi.
Setelah games, acara ditutup dengan makan siang bersama dan juga foto bareng. Wah, kali ini banyak banget ilmu yang aku dapatkan, apalagi soal makanan sehat. Semoga setelah ini aku bisa konsisten menjalankan upaya hidup sehat, seperti bagian dari resolusi tahun 2018-ku yaitu hidup lebih sehat. Harus menerapkan pola pikir stress-free,rajin olahrga, rajin makan buah dan sayur, dan yang terakhir jangan lupa Youvit #1GummySetiapHari!
Get to know more about Youvit