[REVIEW] Zoya Cosmetics Eau de Toilette - Blossom



Aku termasuk tipe orang yang nggak suka wewangian menyengat. Nggak jarang juga aku memutuskan untuk nggak membeli atau memakai skincare atau make up yang wanginya terlalu menyengat. Untuk urusan parfum juga sama, aku lebih prefer wewangian dengan wangi soft floral atau soft musk. Aku nggak suka parfum dengan wangi yang terlalu tajam.

Oh iya, udah tau belum kalau Zoya Cosmetics mengeluarkan produk terbaru yaitu Eau de Toilette?
Eau de Toilette terbaru dari Zoya ini hadir dalam 3 varian, Blossom, Cotton, dan Marigold. Aku dan teman-teman dari Bandung Beauty Blogger dapat kesempatan untuk mencicipi parfum keluaran terbaru Zoya tersebut. Thank you Zoya♥


Sebelumnya Zoya juga sudah punya line wewangian yaitu Body Mist. Body Mistnya sendiri punya beberapa varian seperti Vanilla, Rose, Tropical, dll. Tapi untuk kamu yang aktifitasnya seharian di luar rumah, pastinya butuh wewangian yang long lasting. Kamu bisa memilih Eau de Toilette untuk keharuman lebih tahan lama hingga 8 jam.
Kok wanginya bisa tahan lama? Jadi perbedaan dari EDT dan Body Mist atau jenis parfum lainnya seperti cologne, EDP, dll adalah kadar essential oil, air, dan alkoholnya. EDT pada umumnya mengandung essential oil lebih banyak sehingga wanginya lebih tahan lama.

Aku juga sudah pernah review beberapa produk dari Zoya, termasuk liquid lipstick metallic terbarunya. Yuk dicek dulu, hehehe.

Baca Juga: Zoya Brush Set



Lets jump right to the review! Eau de Toilette yang aku dapatkan adalah varian Blossom. Parfum cantik ini dikemas dalam box karton yang cukup tebal. Isinya 50ml. Di bagian belakang dan bagian dasar kotak terdapat product information dan ingredient list.

Ingredients – Alcohol, Fragrance, Polypropylene Glycol, Aqua, CI 19140, CI 45430




Packagingnya sendiri adalah botol kaca berukuran sedang yang pas banget di telapak tangan. Kalau dilihat dari botolnya yang bening, cairan parfumnya berwarna pink. Senada dengan kotaknya. Packagingnya berkesan mewah dan elegan.

Wanginya sendiri cukup soft tapi elegan. Nggak terlalu menyengat juga jadi aku suka, hehehe. Kalau menurut aku Zoya Cosmetics Eau de Toilette Blossom ini wanginya campuran antara Floral, Woody, dan sedikit Powdery. Menurut keterangan yang aku baca di webstore Zoya, notes yang ada di parfum ini notabene floral seperti Sakura, Lilac, dan Daisy.
Aku biasa memakai parfum di pergelangan tangan dan di baju. Zoya Cosmetics Eau de Toilette Blossom ini nggak meninggalkan stain di baju, lho.
Parfum ini juga cukup longlasting, sekitar 4-5 jam masih tahan wanginya, sayang nggak seperti klaimnya yang 8 jam. Apa karena aku setelah make parfum ini naik motor ya, jadi wanginya katebak angin :(

Wanginya kaya parfum mahal sih kalo kata aku, mending beli Eau de Toilette dari Zoya ini deh daripada parfum refill, harganya gak jauh beda :p


Parfum ini cocok untuk segala occasion, bisa untuk daily dan bisa juga acara-acara formal.  Zoya Cosmetics Eau de Toilette Blossom ini cocok banget untuk kamu yang stylenya girly dan elegan!

Get to know more about Zoya Cosmetics


SCORE: 8/10
Where to Buy? Zoya Webstore
Price: IDR 99.000
This is a sponsored post. Zoya Cosmetics sends me the product to test and review and what i wrote is my honest review based on my personal experience


For any inquiries you can send me an e-mail at

9 komentar

  1. zoya itu bukannya nama clothing line yah? bagus juga ya skrg mereka expand ke cosmetic..suka banget sama packagingnya yg mewah..bisa didapatkan dimana mba?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mbak, ada cosmetic linenya juga & produknya cukup lengkap. Bisa beli di webstore zoya mbak, linknya ada di postingan saya ya :)

      Delete
  2. Kemasannya menarik banget yah. Cantik! :)

    ReplyDelete
  3. Aku kira zoya cuma mengeluarkan kosmetik aja dan ternyata udah ngeluarin parfum juga ya. Baru tahu aku

    ReplyDelete
  4. aku kalo enggak kemana-mana di rumah pake si zoya ini sih tahan lama~ tapi sama sih klo naik motor bubar dalam sekejap

    ReplyDelete

Hello beautiful! Thanks for visiting my blog.
Komentar dari kamu akan membuat aku lebih semangat lagi untuk ngeblog.
Oh iya, tolong untuk tidak meninggalkan link hidup ya :)